Recent comments

Breaking News

Kapolres Pasaman Barat Pimpin Peringatan Isra Miraj di Mushola Polres



Pasaman Barat PN — Kapolres Pasaman Barat AKBP Agung Tribawanto memimpin langsung peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW 27 Rajab 1447 Hijriah yang digelar di Mushola Subulussalam Polres Pasaman Barat, Jumat (16/1/2026).


Kegiatan keagamaan tersebut diikuti oleh seluruh personel Polres Pasaman Barat, tokoh agama, serta perwakilan masyarakat setempat. Peringatan berlangsung khidmat.


Acara diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an dan dilanjutkan dengan ceramah agama yang mengulas makna serta hikmah peristiwa Isra Miraj, yakni perjalanan spiritual Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram menuju Masjidil Aqsa hingga Sidratul Muntaha.


Dalam sambutannya, AKBP Agung Tribawanto mengatakan peringatan Isra Miraj merupakan momentum untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT, sekaligus memperkuat nilai moral dalam pelaksanaan tugas kepolisian.


Ia menegaskan pentingnya meneladani akhlak Nabi Muhammad SAW, khususnya dalam menjalankan tugas sebagai anggota Polri yang mengedepankan profesionalisme, integritas, serta pelayanan humanis kepada masyarakat.


“Peringatan Isra Miraj ini menjadi pengingat bagi seluruh personel untuk terus meningkatkan kualitas diri, baik secara spiritual maupun profesional, serta menjunjung tinggi nilai kejujuran, disiplin, dan tanggung jawab dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, kata AKBP Agung Tribawanto.


Kegiatan ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh tokoh agama setempat, dengan harapan seluruh personel Polres Pasaman Barat senantiasa diberikan kekuatan dan perlindungan dalam menjalankan tugas pengabdian kepada masyarakat.


✍️ Deni

No comments